Profil Sekolah

Gambaran Umum SD Negeri Kalikudi 02

SDN Kalikudi 02 berada di wilayah RT.01/RW.08 atas tanah milik desa Kalikudi Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap.

Bangunan SDN Kalikudi 02  didirikan pada tahun 1972. Oleh masyarakat disebut dengan SD Inpres yang dalam perjalanannya akhirnya dikenal dengan sebutan SD Negeri Kalikudi 02. Pada tanggal 2 Juni tahun 2002 SD Negeri Kalikudi 02 digabung dengan SD Kalikudi 03 dan akhirnya menjadi SD Negeri Kalikudi 02 untuk menampung anak usia sekolah di wilayah tersebut.SD Negeri Kalikudi 02 secara geografis berada di desa Kalikudi grumbul Pedudutan. SD Negeri Kalikudi 02 di sebelah utara berbatasan dengan rumah penduduk, sebelah selatan berbatasan dengan Gedung Darma Tirta, sebelah barat dan timur berbatasan dengan sawah. SD Negeri Kalikudi 02 mendapat dukungan dari pemerintah dan pihak dinas pendidikan serta masyarakat disekitar sehingga dapat berkembang menjadi sekolah yang lebih maju, aman, nyaman, dan menyenangkan bagi semua warga sekolah. Lokasi bangunan gedung SD Negeri Kalikudi 02  berada di tengah-tengah perkampungan dan jauh dari tempat keramaian umum ( pasar,terminal, jalan raya, dll) menjadi faktor pendukung dalam kelancaran Kegiatan Belajar Mengajar.

Jumlah Peserta Didik

Total Siswa

Rombel

Lulusan